Menyembunyikan Makna

wahab
1 min readJul 12, 2024

--

Photo by Crazy Cake on Unsplash

Rasanya seperti aku sedang ingin mengungkapkan banyak hal yang sedang bertumpuk di dalam pikiranku. Namun pada saat bersamaan, aku juga dengan sepenuh kekuatan berusaha menahan diriku untuk tidak mengatakan apa-apa kepada siapa-siapa.

Hanya saja, jika aku terus menahan dan menyimpan segala hal sendiri tanpa melepaskannya, kupikir itu bisa mengacaukan suasana hatiku. Saat ini, aku sedang merasa seperti ada seseorang yang menabuh gendang tepat di dadaku. Seolah segala kata sudah berbaris dan bersiap-siap untuk keluar. Aku ingin tapi tak mampu menghentikannya.

Pada saat-saat seperti ini, aku jadi teringat kenapa aku senang menulis puisi. Aku ingin menumpahkan segalanya, mengungkapkan seluruh resah, tapi pada saat bersamaan aku tidak ingin seseorang tahu apa yang sebetulnya sedang kukatakan. Aku ingin setiap kata bisa bebas ke mana saja tanpa seseorang harus mencari tahu dari mana kata itu berasal dan ke mana ia menuju.

Tapi entahlah. Mungkin kata-kata tidak ditakdirkan menjadi seperti itu.

--

--

wahab
wahab

Written by wahab

i write every day about little things and everything in between.

No responses yet